Sebagai
mahaasiswa yang kini belajar di Universitas Muhammadiyah Malang, tentu
kita sering melihat dan mendengar kabar-kabar tentang Universitas ini.
Karena itu, kali ini di blog ini, saya akan menyajikan fakta-fakta apa
saja yang ada dan pernah dilakukan UMM.
- Salah satu perguruan tinggi swasta yang bisa dan mampu bersaing sejajar dengan perguruan tinggi negeri di Indonesia, bahkan hingga di luar negeri dengan bukti banyaknya mahasiswa dari luar Indonesia. Dari Afrika, Thailand, Philipina hingga Eropa. Status akreditasi “A” untuk UMM sebagai perguruan tinggi swasta terkemuka di Malang juga merupakan keunggulan tersendiri.
- UMM kampus putih, sering disebut begitu karena warna gedung kampus yang didominasi oleh warna putih. Sedikit berbeda dari kampus-kampus pada umumnya yang berwarna-warni hingga ini saya pernah lihat di daerah Malang. Ada yang berwarna coklat, hijau, dll.
- Sebagai salah satu perguruan tinggi yang bersyariat Islam, UMM tidak menutup kemungkinan untuk menampung mahasiswa-mahasiswa yang non-muslim untuk belajar disana.
- Sebagai perguruan tinggi swasta terkemuka, UMM sudah memperoleh pengakuan dari pihak eksternal. Prestasi yang diraih UMM antara lain: Peraih Anugerah Kampus Unggul (AKU) Jawa Timur sejak tahun 2008, Peraih Anugerah AKU Kartika kopertis VII Jawa Timur sebagai kampus Terunggul di Jawa Timur Runner Up ASEAN Energy Award, peringkat 18 Indonesia pada Webometrics (bahkan pernah ranking 8 Indonesia), Peringkat ke-5 Dunia konten Rich Files webometrics, Peringkat 5 Indonesia untuk Repository webometrics, peringkat 19 Indonesia 4icu, , Peringkat 22 TesCa-Telkom, dll. UMM juga memperoleh penghargaan dari pemerintah USA sebagai Host Peace Corps USA mulai tahun 2010.
- Universitas Muhammadiyah Malang juga ikut berperan dalam beberapa kegiatan sosial yang bermanfaat khususnya pada bulan ramadhan kali ini. UMM telah menyalurkan bantuan berupa kurma (langsung dari Arab Saudi) dan paket buka puasa dalam jumlah yang banyak.
- UMM dalam memilih mahasiswanya di setiap tes tertulis penerimaan mahasiswa baru selalu dilakukan dengan “ketat” dan “jujur”. Terbukti dengan terbongkarnya perjokian pada tes tertulis UMM gelombang I baru-baru ini, tindakan tegas dari rector pun juga merupakan suatu keputusan yang tepat agar bisa menjadi pembelajaran bagi mahasiswa lainnya agar berperilaku lebih baik lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan isi komentar untuk membangun blog saya jadi lebih baik lagi ...